Ranking

Selasa, 14 Mei 2013

YANG SULITPUN ADA HIKMAHNYA

YANG SULITPUN ADA HIKMAHNYA

Tak seorangpun dari kita dalam menjalani kehidupan bisa dijalani dengan mulus, tanpa adanya suatu kesulitan. Kesulitan... bahkan sudah menjadi makanan pokok setiap hari, artinya tiada hari tanpa kesulitan yang dihadapi. Namun kembali kepada masing-masing dari kita bagaimana kita mengahadapi kesulitan itu. Karena sesungguhnya setelah kesulitan itu akan datang kemudahan.

Plato mengatakan :" kesulitan dapat memperbaiki jiwa yang  bersangkutan sebanding dengan kehidupan yang dirusak olehnya. Begitu pula kemewahan dapat merusak jiwa yang bersangkutan sebanding dengan kehidupan yang diperbaikinya."

Ahmad bin Yusuf mengatakan : " Peliharalah hubungan dengan teman yang menghadiahkan kesulitan kepada anda dan lupakanlah teman yang menghadiahkan kesenangan kepada anda."

Ia mengatakan pula bahwa kemewahan itu tak ubahnya bagaikan malam hari. Anda tidak dapat menggambarkan apa yang anda keluarkan padanya atau apa yang anda ambil darinya. Adapun kesulitan tak ubahnya bagaikan siang hari. Anda dapat melihat padanya hasil usaha anda dan hasil usaha orang lain.

Azdasyir mengatakan bahwa kesulitan itu bagaikan celak mata yang dapat membantu anda melihat apa yang tidak dapat anda lihat dengan kacamata kesenangan.

Bagaimana dengan anda, masihkan menemui kesulitan???  Lalu bagaimana sikap anda???


4 komentar:

  1. dan kesulitanlah yang membuat saya menjadi merasa lebih dekat kepada-NYA

    BalasHapus
  2. kadang bila tak sulit risau juga..

    BalasHapus
  3. setelah kesulitan datanglah kebahagiaan

    BalasHapus
  4. ane suka tuh sama kata2nya :)

    BalasHapus

 ZAITUN ( Zaman Akhir Ini Untuk Ngaji )   Salah satu fenomena yang cukup memprihatinkan pada zaman kita saat ini adalah rendahnya semangat d...