7 Cara Menyikapi Sakit dalam Ajaran Islam
Dalam kehidupan manusia pasti
akan menerima berbagai cobaan dari Allah. Salah satunya adalah diberikan sakit,
entah itu penyakit ringan atau penyakit ganas. Penyakit merupakan sebab
pengampunan atas kesalahan-kesalahan yang pernah dilakukan oleh seluruh indera
manusia. Terkadang penyakit itu juga merupakan hukuman dari dosa yang pernah
dilakukan. Lalu, bagaimana menyikapi sakit sesuai ajaran Islam?
وَمَآ
اَصَابَكُمْ مِّنْ مُّصِيْبَةٍ فَبِمَا كَسَبَتْ اَيْدِيْكُمْ وَيَعْفُوْا عَنْ
كَثِيْرٍۗ
Sebagaimana firman
Allah ta’ala, “Dan apa saja musibah yang menimpamu maka
adalah disebabkan oleh perbuatan tanganmu sendiri, dan Allah memaafkan
sebagian besar (dari kesalahan-kesalahanmu).” (QS. asy-Syuura: 30).
Islam mengajarkan manusia
bagaimana menyikapi
sakit yang sedang kita hadapi. Bukan dengan mengeluh, bukan juga
dengan selalu meratapi sakit yang dirasakan. Dilansir dari laman dalamislam.com, berikut beberapa cara
yang harus dilakukan saat sedang sakit.
1.
Ikhlas
Menerima bahwa segala ketetapan
hanyalah dari Allah dan segala yang dilalui seorang hamba adalah jalan takdir
terbaik yang sudah digariskan. Jadikan semuanya sebagai lahan untuk beribadah
kepadaNya sehingga apapun sakit yang dialami akan menaadi kebaikan dan
keberkahan.
"Katakanlah, sesungguhnya
shalatku, ibadah ku, hidup ku, dan mati ku hanyalah untuk Allah, Tuhan semesta
alam”. (QS Al Bayyinah : 5).
2.
Tawakkal
Bukan tawakkal yang berdiam
diri, cari pengobatan yang baik semampunya, tetap jalin silaturahmi dan kasih
sayang terhadap orang terdekat serta sesama, serta banyak mencari ilmu tentang
penyakit yang dialami sehingga menjadi jalan ikhtiar untuk kesembuhan.
3.
Sabar
Cara menyikapi sakit menurut
islam tentu saja dengan cara bersabar. Setiap orang yang diciptakan Allah
memiliki ujian sendiri sendiri, belum tentu ujian yang menimpa seseorang lebih
ringan dari ujiian orang yang lain. Tetap sabar dan memperbanyak ikhtiar serta
doa.
4.
Berdoa
Berdoa adalah cara untuk
berkomunikasi secara langsung kepada Allah. Dengan berdoa, hati akan menjadi
tenang dan segala urusan akan terasa mudah karena sudah menyampaikan segalanya
kepada yang Maha Penolong.
"Berdoalah kepada ku
pastilah aku kabulkan untukmu”. (QS Al Mukmin : 40).
5.
Percaya takdir Allah
Percaya bahwa garis hidup sudah
ditentukan, termasuk kondisi sakit yang saat ini menimpa. Tak perlu menyalahkan
keadaan atau menyalahkan penyebab sakit. Cukup jadikan sebagai pelajaran dan
bagikan kepada orang lain agar orang lain tidak terkena hal yang sama.
6.
Instropeksi diri
Jangan lupa instropeksi diri,
jika mungkin pernah berbuat salah atau menyakiti orang lain hingga orang
tersebut mendoakan keburukan maka wajib segera meminta maaf dan menebus
kesalahan semampunya. Juga instropeksi diri mengenai ibadah kepada Allah.
7.
Percaya pertolongan Allah
Allah tentu tidak pernah
membebani seseorang dengan ujian yang melebihi kemampuannya. Allah yang lebih
mengerti kemampuan hambaNya. Cara menyikapi sakit menurut
islam, wajib melaksanakan hal tersebut, wajib percaya bahwa pertolongan Allah
itu nyata. (*)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar